Ada memang fasilitas untuk menyembunyikan iklan dari wall pengguna, namun perlu diingat bahwa sebelum kita menyembunyikan iklan tersebut tentu saja melihatnya terlebih dahulu. Dan, tidak ada filter apapun. Walaupun pengelola sosial media dan sarana gratisan lain di internet selalu mengumunkan bahwa mereka menyampaikan iklan yang sesuai dengan minat pengguna. Pengelola fasilitas gratis itu mendaptkan revenue dari iklan yang ditayangkannya.
Namun ada metode yang tidak perlu membayar. Sama seperti penggunaan untuk aktivitas sosial; diklaim tidak berbayar. Yakni penggunaan wall pengguna untuk mempromosikan sesuatu. Tentu saja dengan target yang sangat terbatas. Juga penggunaan fanpage, seperti fanpage GaleriPos ini.
Halaman-halaman seperti ini dapat digunakan untuk berpromosi, hanya saja sama seperti akun personal maka target audiens menjadi sangat terbatas. Tidak seluas dan sespesifik seperti beriklan yang berbayar, Namun fanpage tetap dapat digunakan untuk berpromosi dan menarik click through (klik yang mengarah ke alamat yang akan dipromosikan).
Berikut beberapa tips yang dapat dipertimbangkan untuk menarik click through :
- Gunakan kalimat mengajak semisal kalimat :“Ingin lebih (…….)? Simak (…….)?” (kolom kosong pertama isi dengan kondisi yang rata-rata diinginkan atau menimbulkan rasa ingin tahu pembaca, yang kedua tentu saja url yang dipromosikan.
- Gunakan metode merangsang audiens agar melakukan Share dan Like agar postingan lebih terekspos
- Gunakan kalimat dengan formula ‘Like jika Anda (…….)’. Kolom kosong diisi dengan acara atau kondisi umum yang biasanya dilakukan orang pada saat-saat posting dilakukan.
- Mempublihs sesuatu yang berharga (nasihat, fakta yang mengejutkan, dan sebagainya) meskipun tidak berkaitan dengan produk atau jasa yang ditawarkan.
Masih banyak cara lain yang intinya adalah mengajak untuk menyebarkan postingan tanpa ada kesan perintah atau pemaksaan.